Sunday 8 April 2012

Telaga Balekambang Banjarnegara Terancam Lenyap


Telaga Balekambang Banjarnegara Terancam Lenyap
Metrotvnews.com, Banjarnegara: Telaga Balekambang di sebelah utara kompleks Candi Candi Arjuna, Dataran Tinggi Dieng, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, terancam punah. Pasalnya, kini telaga tersebut dipenuhi material sedimentasi akibat erosi lahan kentang dari dataran tinggi.

Dari pantauan, Ahad (8/4), telaga yang memiliki luas 10 hektare tersebut nyaris tidak tampak. Telaga tertutupi rumput dan perdu yang tumbuh subur pada tanah gambut hasil sedimentasi. Genangan air yang ada di telaga itu hanyalah berupa muara parit pembuangan dari kompleks candi. Selain itu, jalan setapak dari kompleks Candi Arjuna pun tertutup rumput tebal.

Berdasarkan catatan, Dinas Pengelola Sumber Daya Air Provinsi Jawa Tengah pada 2008 pernah mengeruk material sedimentasi di Telaga Balekambang dengan pagu anggaran Rp1 miliar dan dilakukan dalam dua tahap. Pengerukan ini dilakukan sebagai upaya pengembangan objek wisata di sekitar kompleks Candi Arjuna karena Telaga Balekambang diproyeksikan menjadi objek wisata air.

Akan tetapi pascapengerukan tersebut, Telaga Balekambang kembali dipenuhi material sedimentasi. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Dinbudpar) Banjarnegara, Suyatno mengatakan, material sedimentasi yang menutupi Telaga Balekambang akibat erosi dari lahan kentang di lereng bukit sebelah barat kompleks Candi Arjuna.

"Setiap kali turun hujan, air dari ladang kentang tersebut membawa lumpur dan masuk ke telaga," katanya.

Ia mengaku prihatin atas tingginya sedimentasi di Telaga Balekambangan. Menurutnya, telaga yang pernah dikeruk pada 2008 ini diharapkan dapat meningkatkan kunjungan wisatawan ke Dieng karena keindahan alamnya.

Pascapengerukan tersebut, kata dia, Telaga Balekambang kerap dijadikan sebagai arena lomba memancing. Akan tetapi saat ini, lanjutnya, kondisi Telaga Balekambang sangat memprihatinkan dan terancam lenyap. "Solusinya, Telaga Balekambang harus dikeruk lagi. Namun biayanya mahal dan Pemerintah Kabupaten Banjarnegara belum mampu," katanya.(Ant/BEY)

0 comments:

Post a Comment

 
Design by Free Wordpress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Templates